Pojokkiri.com

Diskoperindag Situbondo, Izinkan Warung Madura Buka Selama 24 Jam

Situbondo, Pojok Kiri

Viral tentang larangan warung Madura buka 24 jam, Kepala Dinas Koperasi Perindustrian dan Perdagangan Kabupaten Situbondo, Edy Wiyono angkat bicara. Menurutnya, hingga saat ini tidak ada intruksi dari Kemengkop terkait larangan tersebut.

” Sementara tidak ada intruksi dan itu kan hanya himbauan dari Kemengkop, himbauan dari pusat ke daerah. Kalau himbauan itu kan belum tentu di daerah juga terlaksana, “ujarnya kepada Pojok Kiri melalui telepon selulernya, Selasa, (30/4/2024).

Edy sapaan akrabnya juga menegaskan bahwa Pemkab Situbondo, sangat mendukung dan akan memperdayakan UMKM. Tidak ada gerakan-gerakan untuk menutup toko atau warung kecil seperti warung Madura di Kota Santri. Bahkan, dia juga mengaku hingga saat ini bukan hanya di Situbondo di daerah manapun tidak ada yang menutup warung Madura.

” Saya akan memberdayakan UMKM dan di manapun itu tidak ada gerakan-gerakan menutup warung Madura, “terangnya.

Sementara itu, Edy juga menegaskan bahwa setiap daerah karakternya berbeda-beda. Warung modern seperti Alfamart dan Indomart di kota lainnya ada yang buka dan ada yang tidak buka selama 24 Jam.

” Setiap daerah karakternya berbeda contohnya warung modern seperti Alfamart dan Indomart di Solo itu tidak ada yang buka hingga 24 Jam, itu tergantung pada daerah masing-masing. Sekali lagi untuk di Situbondo tidak ada larangan, saya akan memberdayakan UMKM, “pungkasnya.(Inul)