Pojokkiri.com

Penggilingan Padi UD Maju Semi Karanggeneng Terbakar

Petugas Polsek Karanggeneng saat olah TKP di lokasi kebakaran.(Zainul Lutfi/Pojok Kiri.com)

Lamongan, Pojok Kiri.com- Insiden kebakaran menimpa sebuah pabrik penggilingan padi Desa Karangwungu di Kecamatan Karanggeneng, Kabupaten Lamongan.

Petugas Piket jaga Polsek Karanggeneng mendapat laporan dari masyarakat tentang adanya kejadian kebakaran di penggilingan padi UD. Maju Semi milik haji kemat di Desa karang wungu kecamatan Karanggeneng Kabupaten Lamongan, kemudian petugas dari polsek Karanggeneng mendatangi lokasi untuk memastikan informasi tersebut dan menghubungi pemadam kebakaran dari pemkab Lamongan.

Wakapolsek Karanggeneng Iptu Sofian Ali, menuturkan, kebakaran itu menghanguskan sebagian alat pabrik penggilingan padi, Haji Kemat (58) di Desa Karangwungu Kecamatan Karanggeneng Kabupaten Lamongan.

Adapun kebakaran pertama kali diketahui oleh Karyawan pabrik penggilingan padi. Saat itu pukul 06.15 WIB listrik penggilingan padi UD. Maju Semi, milik H. Kemat, yang masih satu atap dengan Rumah penggilingan padi tiba-tiba padam.

Kemudian Karyawan keluar rumah untuk mengecek rumah, namun ternyata gudang penggilingan Padi banyak Asap Mengepul sepontan Karyawan mencari Bantuan untuk memadamkan Api di dalam gudang.

“Saat itu Karyawan Pabrik juga mengecek kondisi gudang, saat memasuki gudang pabrik penggilingan padi ia kaget karena ada kobaran api didalam pabrik tersebut,” tuturnya, Kamis (16/05/2024).

Karena api semakin membesar dan tak kunjung padam, lanjut Ali petugas piket Jaga Polsek Karanggeneng, kemudian meminta bantuan Pos Damkar Lamongan untuk ikut memadamkan api.

Hingga akhirnya pada pukul 07.30 WIB api berhasil padam. Setelah 2 Unit Mobil Damkar turun ke lokasi melakukan upaya pemadaman,” tandas Ali.(lut)