Pojokkiri.com

Warga Mbambang Turi Dihebohkan dengan Penemuan Mayat Pria di Tanggul Sungai

Jasad Seno Bin Kasrun tertelungkup di tanggul Sungai Desa Mbambang, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, Kamis (27/6) pagi.(Zainul Lutfi/Pojok Kiri) 

Lamongan, Pojok Kiri.com- Seorang lansia bernama Seno Bin Kasrun (72) ditemukan tewas diatas Tanggul sungai Desa Mbambang, Kecamatan Turi, Kabupaten Lamongan, pada Kamis (27/6/2024).

Warga Dusun Mbaru RT 01 RW 01, Desa Kemlagillor ditemukan meninggal oleh salah satu warga pada pukul 7.30 WIB.

Kapolsek Turi, AKP Kusnandar, menjelaskan kronologi kejadian orang meninggal dunia di tanggul Kali Desa Bambang, Kecamatan Turi tersebut.

“Pada hari Kamis tanggal 27 Juni 2024 sekitar pukul 07.30 WIB, H.Jais (pemilik tambak-red) alamat Desa Mbambang, Kecamatan Turi sedang mengecek tambaknya karena sedang ada pengerjaan pembenahan pematang sawah yang dilakukan oleh korban Seno Bin Kasrun (72) warga Dusun Mbaru, Desa Kemlagilor, Kecamatan Turi, “ujar AKP Kusnandar, Kamis (27/6/2024).

H.Jais kemudian menjumpai korban sudah dalam keadaan tidur dibawah pohon pisang dalam keadaan terlungkup menghadap timur, kepala menghadap ke utara dan kaki menghadap ke selatan di tanggul kali Desa Mbambang.

“Kemudian dilakukan evakuasi oleh petugas dibantu oleh warga dan petugas kesehatan selanjutnya dibawa ke rumah duka,” ungkapnya.

Selanjutnya, dilakukan pemeriksaan oleh Dr. Fatir ( Petugas Puskesmas Turi) sudah dalam keadaan meninggal dunia.

“Tidak ditemukan tanda-tanda penganiayaan pada tubuh korban. Dan keluarga korban menerima hal tersebut sebagai musibah dan menolak untuk dilakukan otopsi, ” pungkas Kapolsek Turi.(lut)