Pojokkiri.com

Pelajar “Dibunuh” Truk Trailer

Jasad ESZ tergeletak di TKP. (Pojok Kiri/Istimewa)

Lamongan, Pojok Kiri.com- Sabtu (28/9/2024) siang, kecelakaan maut terjadi di pertigaan Sumlaran, Desa/Kecamatan Sukodadi, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur.

Kecelakaan melibatkan sepeda motor dan truk trailer pada pukul 11.40 WIB. Akibat kecelakaan itu, seorang pelajar berinisial ESZ (16) tewas seketika di TKP.

“Korban mengalami luka pada bagian kepala kemudian meninggal dunia di TKP,” ucap Kanit Gakkum Satlantas Polres Lamongan Ipda Hadi Siswanto melalui keterangannya saat dikonfirmasi melalui telepon, Sabtu (28/9/2024).

Hadi mengatakan, kecelakaan bermula ketika ESZ melintasi jalan tersebut menggunakan motor secara beriringan dengan temanya. Sewaktu bubaran sekolah dari Desa Menongo Kecamatan Sukodadi.

Setelah itu korban menyebrang rel kemudian berbelok kearah barat. Nahas, warga Desa Karangtinggil, Kecamatan Pucuk, Kabupaten Lamongan ini berusaha mendahului Truk Trailer BK-8830-FD yang dikemudian Wahyudi (33) warga Tegal, Jawa Tengah. Kejadian ini didepan Pos Lantas pertigaan Sumlaran.

Tepat saat mendahului, tidak diketahui penyebabnya ternyata motor korban bersenggolan dengan trik trailer yang biasa untuk mengangkut motor atau mobil baru tersebut. Karena korban tidak mampu menguasai setir, akhirnya terguling.

Celakanya, korban jatuh ke arah kanan hingga masuk kolong truk dan seketika terlindas ban belakang. Persis bagian kepala hingga hancur, sementara tubuhnya masih utuh.

“Saat ini petugas telah menggelar olah tempat kejadian perkara (TKP) dan mengamankan barang bukti berupa kendaraan bermotor dan truk trailer di pos lantas terdekat, ” terang Hadi Siswanto.(lut)