Pojokkiri.com

SIER Bersama PJT I dan PSS Gelar Aksi Bersih Sungai dan Tebar 10 Ribu Benih Ikan di Kali Wonokromo

Aksi bersih sungai dan tabur benih di kali Wonokromo

Surabaya, Pojok Kiri.Com,-PT Surabaya Industrial Estate Rungkut (SIER) bekerja sama dengan Perum Jasa Tirta (PJT) I dan Komunitas Peduli Sungai Surabaya (PSS) melaksanakan kegiatan revitalisasi ekosistem hayati sungai melalui aksi bersih-bersih Kali Wonokromo dari enceng gondok dan sampah. Selain itu, mereka juga melakukan penebaran 10 ribu benih ikan patin dan bader, untuk meningkatkan populasi ikan di sepanjang 150-200 meter sungai di wilayah Kedungbaruk, Surabaya.

Kepala Departemen Tanggung Jawab Sosial Lingkungan dan Keberlanjutan PT SIER, Puspita Ernawati menjelaskan, sebagai pengelola kawasan industri yang berkomitmen terhadap keberlanjutan lingkungan, SIER secara aktif terlibat dalam upaya melestarikan ekosistem sungai. Kegiatan ini diadakan sebagai bagian dari peringatan World Clean Up Day, yang bertujuan menjaga kebersihan sungai serta memastikan kelayakan habitat bagi berbagai jenis makhluk air.

“Sungai yang bersih dari sampah dan enceng gondok tidak hanya meningkatkan estetika, tetapi juga menjaga kualitas air. Kami berharap Kali Wonokromo dapat menjadi habitat yang sehat bagi ikan dan makhluk air lainnya. Kolaborasi ini kami lakukan sebagai bagian dari upaya berkelanjutan menjaga ekosistem sungai,” jelas Puspita.

Puspita menekankan pentingnya menjaga stabilitas ekosistem hayati di sungai dan laut, karena sungai adalah salah satu sumber daya alam yang krusial bagi kehidupan masyarakat. Sungai yang sehat mendukung kelangsungan kehidupan makhluk air, yang pada gilirannya berkontribusi pada keberlangsungan kehidupan manusia.

Ia juga mengajak masyarakat untuk lebih peduli terhadap kebersihan dan pelestarian sungai, mengingat Kali Wonokromo merupakan sumber kehidupan bagi warga Surabaya dan sekitarnya.

Penebaran 10 ribu benih ikan patin dan bader di Kali Wonokromo diharapkan dapat memperkaya keanekaragaman hayati dan menjaga keseimbangan ekosistem sungai. Langkah ini tidak hanya bermanfaat bagi kelestarian lingkungan, tetapi juga memberikan dampak langsung bagi masyarakat yang sering memanfaatkan sungai untuk menangkap ikan.

“Dengan menebar benih ikan patin dan bader, kami berharap populasi ikan air tawar di Kali Wonokromo akan meningkat, sehingga masyarakat juga dapat merasakan manfaat ekonomi yang lebih besar dari hasil tangkapan ikan,” tambahnya.(*)