Pojokkiri.com

Sukses, PG Assembagoes Giling Ratusan Ribu Ton Tebu di 2024

Foto : PG Assembagoes, Situbondo, Jawa Timur

 

Situbondo, Pojok Kiri
Pabrik Gula ( PG) Assembagoes Situbondo telah menggiling tebu sebanyak 379.133 ton dimulai dari bulan Mei hingga Agustus 2024. Target sebelumnya, untuk tahun ini pabrik gula yang berada di wilayah kecamatan Asembagus itu akan giling tebu sebanyak 398.222 ton.

Hal ini disampaikan Lukman Noor Hakim, Manajer Quality Assurance (QA) PG Assembagoes kepada Pojok Kiri melalui telepon selulernya, Selasa, (27/8/2024).

” Sekarang hari ke 101 rencananya giling tebu sebanyak 398.222 ton, tercapai hari ini sebanyak 379.133 ton dan diupayakan mengarah ke angka 427.123 ton, “katanya.

Selain itu, Lukman sapaan akrabnya juga mengatakan selain pencapaian giling tebu , PG Assembagoes juga merencanakan pencapaian rendemen hingga angka 7,11.

” Rendemen rencana pencapaian akan tercapai di angka 7,11 saat ini masih 7,01,” ucapnya.

Sementara itu, Lukman juga mengaku untuk saat ini dari hasil giling tebu PG Assembagoes sudah menghasilkan gula puluhan ribu ton.

” Gula hari ini tercapai 26. 458 ton, rencananya 30.459,56 ton, “pungkasnya. (Inul)