Pojokkiri.com

HUT TNI ke-80, Anggota DPD RI Lia Istifhama Spill Pangdam V Brawijaya, Ada Apa?

Surabaya Pojokkiri.com – Peringatan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80 menjadi momen penuh makna bagi berbagai kalangan, tak terkecuali Senator asal Jawa Timur, Lia Istifhama. Dalam kesempatan itu, Lia secara terbuka menyinggung peran Pangdam V Brawijaya yang belakangan menjadi sorotan publik.

Usut punya usut, Lia bukan sekadar memberikan ucapan selamat, melainkan juga “spill” alias membocorkan sisi lain dari sosok Pangdam. Menurutnya, sang Panglima menunjukkan kerja sepenuh hati yang tidak hanya sebatas komando militer, melainkan benar-benar berbaur dengan warga Jawa Timur.

“Awal September lalu, saya menyaksikan bagaimana Pangdam turun langsung bersama masyarakat dalam menjaga keamanan di Jawa Timur. Hal itu sangat penting karena mampu meredam potensi lanjutan dari kasus perusakan yang sempat terjadi di akhir Agustus. Jika tidak ditangani dengan pendekatan humanis, situasinya bisa jauh lebih parah,” ungkap ning Lia.

Ning Lia menilai, langkah Pangdam V Brawijaya patut diapresiasi sebagai bentuk nyata sinergi TNI dengan rakyat. Ia menambahkan, keberhasilan menjaga stabilitas keamanan Jawa Timur bukan hanya hasil kerja aparat, melainkan juga buah kolaborasi yang diciptakan dengan warga setempat.

“Ini bukti TNI bukan hanya penjaga kedaulatan negara, tetapi juga pengayom masyarakat. HUT ke-80 ini semoga menjadi momentum untuk memperkuat semangat kemanunggalan TNI dan rakyat,” tegasnya.

Pernyataan Lia Istifhama sontak menimbulkan tanda tanya di kalangan publik. Pasalnya, jarang sekali seorang senator secara terbuka menyinggung sisi personal seorang panglima daerah militer. Namun bagi Lia, transparansi soal kepemimpinan yang efektif justru penting disampaikan agar masyarakat tahu siapa yang benar-benar bekerja sepenuh hati.

HUT TNI ke-80 tahun ini memang diwarnai dengan berbagai refleksi. Dan pernyataan Lia bisa menjadi catatan bahwa keberhasilan menjaga keamanan bukan sekadar urusan strategi militer, melainkan juga kepekaan dalam merangkul rakyat (sul)

 

Ulas Berita Selengkapnya Melalui Saluran Link Harian Pagi Pojokkiri : https://whatsapp.com/channel/0029VbBQmlOIHphRARWqFT10