Pojokkiri.com

Santri Tewas Tenggelam saat Berenang Bersama Kawan, Awalnya Cuma Cuci Bendera Pramuka

Jasad M. Firdaus Dewi Saputra santri Pondok Pesantren (PP) Matoli’ul Anwar yang meninggal tenggelam. (Zainul Lutfi)

Lamongan, Pojok Kiri.com Seorang pelajar yang sedang menimba ilmu di Pondok Pesantren (PP) Matoli’ul Anwar Jalan Raya Simo, Desa Sungelebak, Kecamatan Karanggeneng, Kabupaten Lamongan meninggal dunia tenggelam di pintu air (DAM). Korban meninggal karena tak bisa berenang saat bermain air bersama teman-temannya, Rabu (7/12/2022).

Informasi yang didapat koran ini, kejadian ini bermula korban bersama dengan teman-temanya yang berjumlah tiga orang meninggalkan Ponpes Matoli’ul Anwar untuk menuju ke pintu air (DAM) sungai yang berada di timur, Desa sungegeneng Kecamatan Sekaran, Kabupaten Lamongan.

Sesampainya dilokasi korban bersama teman-temannya mencuci bendera pramuka dan tenda perkemahan yang akan digunakan untuk perkemahan di sekolah korban.

Setelah selesai mencuci korban dan teman-temannya melanjutkan dengan mandi bersama. Dengan cara melompat ke air, namun teman-teman korban tidak mengetahui bahwa korban tidak bisa berenang

Setelah korban melompat kesungai korban tidak kunjung muncul ke permukaan. Kemudian teman-teman korban meminta bantuan kepada warga yang melintas, dan secara bersama-sama untuk mencari korban, kemudian korban ditemukan sekitar pukul 16.30 Wib, dalam keadaan tidak bernyawa.

Kapolres Lamongan AKBP Yakhob Silvana Delareksa yang dikonfirmasi melalui Kasie Humas Polres Lamongan Ipda Anton Krisbiantoro membenarkan santri PP Matiul Anwar yang tenggelam dipintu air (DAM) sungai Sungegeneng, masuk wilayah Kecamatan Sekaran, Lamongan.

“Korban atas nama M.Firdaus Dewi Saputra (16) warga Dusun Ngembet, Desa Banjar madu, Kecamatan Karaggeneng, tenggelam karena tidak bisa berenang, ” tandas Anton.

Jenazah korban sudah kami serahkan kepada keluarganya untuk dimakamkan. Karena orang tuanya sudah membuat surat pernyataan mengikhlaskan kematian korban karena musibah tenggelam,” pungkas Anton. (lut)