Pojokkiri.com

Dishub Atensi Perbaikan Line dan Lampu PJU

Petugas Dishub Kabupaten Lamongan memperbaiki PJU Jalan Lamongrejo, persisnya depan SDN III Jetis, Lamongan, mengunakan mobil crane. (Foto Zainul Lutfi)

Lamongan, Pojok Kiri. com – Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Lamongan, terus melakukan pemeliharaan Penerangan Jalan Umum (PJU). Belasan personel juga disiagakan untuk memantau PJU di Kota Lamongan

Kepala Dinas Perhubungan ( Dishub) Kabupaten Lamongan Drs Heru Widi mengatakan, pemeriksaan dilakukan secara berkala, demi kenyamanan warga pengguna jalan. Petugas langsung terjun ke lokasi untuk memperbaiki PJU bila ada laporan atau keluhan dari masyarakat.

“Para personel langsung kami terjunkan jika ada laporan. Kemudian dilihat kerusakannya, jika lampunya putus bisa langsung diperbaiki. Tapi jika kondisi tidak memungkinkan, misalnya pascahujan dan angin kencang kami akan matikan dulu panel listriknya demi keamanan,” ujar Heru Widi, di Kantor Dishub Kabupaten Lamongan, Selasa (15/11/2022).

Menurut Heru Widi, Dishub Kabupaten Lamongan saat ini memelihara ratusan PJU yang tersebar di seluruh Kabupaten Lamongan.

Pengelolaannya menjadi tanggung jawab Dishub Kabupaten Lamongan. Untuk memelihara kondisi PJU yang sudah terpasang, ada belasan personel disiagakan dengan armada mobil crane.

“Masyarakat juga dapat melaporkan jika terdapat PJU yang tidak berfungsi,” terangnya.

Lanjut Heru Widi, pihaknya membagi tugas para petugas Dishub Lamongan untuk memantau PJU di seluruh Kota Lamongan. ”Belasan petugas selalu bersiaga, dan mereka dibagi berdasarkan wilayah.” Pungkasnya. (lut)