Pojokkiri.com

HUT Humas Polri ke 72, Humas Polres Lamongan Bagikan Air Bersih ke Masyarakat

Anggota Humas Polres Lamongan membagikan air bersih pada masyarakat di Dusun Blungkan, Desa Sendangrejo, Kecamatan/Kabupaten Lamongan, kemarin (4/10) pagi.(Zainul Lutfi/Pojok Kiri.com)

Lamongan, Pojok Kiri.com- Polres Lamongan kembali menunjukkan komitmennya dalam mengayomi masyarakat dengan menggelar bhakti sosial berupa pendistribusian bantuan air bersih yang memang sangat dibutuhkan di musim kemarau panjang.

Kegiatan kemanusian ini dilaksanakan dalam rangka memperingati HUT ke-72 Humas Polres Lamongan, di mana sebanyak 10.000 liter air bersih disalurkan ke wilayah RT. 007 / RT. 008 / RT. 008 Dusun Blungkan, Desa Sendangrejo, Kecamatan/Kabupaten Lamongan.

Ipda Anton Krisbiantoro, SH, selaku Kasi Humas Polres Lamongan beserta anggota humas hadir langsung menyapa warga masyarakat disana, hadir juga Indra Prasetya Widodo, SE, selaku Kepala Desa Sendangrejo beserta stafnya, Kuncoro selaku Pelaksana Tugas (PLT) Kabid Kedaruratan dan Logistik Kantor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lamongan, Sugiyanto, SE, selaku Kasi Pemberdayaan dan Perlindungan Masyarakat (PPM) Kecamatan Lamongan, Aipda Sulistyowati Bhabinkamtibmas Polsek Desa Sendangrejo, dan Aiptu Andy Bagas Setiawan, Kasi Humas Polsek Lamongan Kota.

Kepala Desa Sendangrejo, Indra Prasetya Widodo, SE, menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Polres Lamongan. “Kegiatan ini sangat membantu warga kami, terutama dalam mengatasi keterbatasan pasokan air bersih di wilayah kami,” ujarnya.

Bantuan air bersih yang berjumlah 10.000 liter tersebut sangat berarti bagi warga dusun Blungkan, terutama dalam menghadapi ketersediaan air bersih yang cukup terbatas. Polres Lamongan melalui bhakti sosial ini berharap dapat membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan dasar mereka, terutama air bersih yang sangat penting untuk kehidupan sehari-hari.

Ipda Anton Krisbiantoro, SH, menyampaikan, “Kegiatan bhakti sosial ini merupakan salah satu wujud kepedulian Polres Lamongan terhadap masyarakat. Semoga bantuan air bersih ini dapat membantu meringankan beban warga Blungkan dalam mendapatkan air bersih yang aman dan sehat.”

Selain itu juga menjadi bagian dari upaya Polres Lamongan untuk mempererat hubungan antara kepolisian dan masyarakat, serta meningkatkan citra positif polisi di mata warga. Polres Lamongan berkomitmen untuk terus berpartisipasi dalam berbagai kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat Lamongan.(lut)