Pojokkiri.com

Safari Ramadhan MUI Kebomas Berharap Silaturahim Lebih Erat Lagi

Gresik, pojokkiri.com

Program rutin tahunan yang dilakukan setiap Ramadhan adalah jajaran MUI Kebomas bersama forum pimpinan kecamatan mengunjungi masjid yang berada pada wilayah tersebut, selain untuk memberikan sosialisasi program kerja, juga untuk silaturahim dan saling merekatkan antar pribadi dan pengurus masjid.

Ketua MUI Kecamatan Kebomas, KH Munhamir berharap agar warga jamaah masjid untuk lebih meningkatkan iman dan ketakwaan, termasuk tidak membuat jurang ketika berbeda dukungan saat pemilu kemarin.

” Bulan Ramadhan adalah bulan yang penuh berkah dan rahmat, mari bersama sama untuk meningkatkan iman dan takwa kita, serta bersatu kembali ketika kemarin berbeda dukungan, ” jelas H Munhamir. Senin (18/3/2024).

Camat Kebomas, Jusuf Ansyori berharap agar warga masyarakat lebih berhati hati dalam menjaga kesehatan dan juga keselamatan.

” Kami berharap untuk seluruh warga masyarakat untuk selalu menjaga keamanan dan keselamatan baik jiwa maupun harta bendanya, kalau selesai memasak, segera matikan kompor, matikan kran air ketika tidak diperlukan, dan kalau sakit segera ke puskesmas karena sudah UHC, ” jelas Jusuf Ansyori.

Kepala KUA H Khalili berpesan kepada jamaah dan juga pengurus masjid bahwa banyak program yang di berikan oleh KUA, baik pensertifikatan halal, pengurusan ikrar wakaf, dan masih banyak lagi.

” Bagi pelaku UMKM yang berjualan minuman, segera urus sertifikat halal melalui KUA, sementara bagi masjid yang tanahnya belum bersertifikat, kita bantu proses pensertifikatan dari jalur wakaf, ” terang Khalili. (Dyo)